GRAHANEWS.COM, Sumenep – Yayasan Miftahul Ihsan Peduli atau Yasmi Peduli kembali melakukan bagi-bagi makanan di bulan Suci Ramadhan tahun 2023. Kali ini, dalam kegiatan bertajuk, “Bakti Yasmi untuk Sesama”, Yasmi Peduli menyediakan 1000 paket buka puasa gratis yang disebar di sejumlah titik di Kabupaten Sumenep pada Minggu (16/4/2023).
Berdasarkan pantauan Grahanews.com di lapangan, 1000 paket makanan dibagikan di tiga titik, yaitu perempatan Tangseh Moncek Timur, Pasar Lenteng, dan Taman Tajamara Sumenep. Makanan dibagikan kepada pengguna jalan dan warga sekitar.
Pengguna jalan yang melintas sangat antusias menerima paket makanan yang disediakan pengurus Yasmi Peduli. Mereka rela mengantre untuk menerima paket makanan gratis. Tak butuh waktu lama, 1000 paket buka puasa itu langsung ludes.
Presiden Direktur Yasmi Peduli, Luay Habibi mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk bakti sosial Yasmi terhadap masyarakat dengan cara berbagi terhadap sesama di Bulan Suci Ramadhan 1444 H.
“Ini adalah bagian kecil dari apa yang selama ini sudah Yasmi Peduli lakukan. Kami berharap apa yang kita lakukan hari ini bisa sedikit membantu orang-orang yang membutuhkan,” kata Luay saat ditemui di sela-sela kegiatan di Taman Tajamara, Labangseng, Kolor, Sumenep.
Luay menuturkan, kegiatan ini merupakan hasil gotong royong para alumni, santri, dan guru di lingkungan Pondok Pesantren Miftahul Ihsan serta masyarakat secara umum.
Tak lupa, lanjutnya, kegiatan ini juga kolaborasi Yasmi Peduli dengan Dhin Aju, sebuah toko oleh-oleh khas Madura yang terletak di Jalan Setia Budi No. 5, Dalem Anyar, Bangselok, Kecamatan Kota Sumenep, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur.
“Kami berterima kasih kepada semua pihak yang telah ikut mendukung dan membantu baik secara materil maupun immateril,” tuturnya.
Melihat besarnya antusiasme masyarakat untuk menerima paket makanan gratis, Luay merasa sangat bersyukur.
“Kami sangat bersyukur. Artinya, apa yang kami lakukan disambut positif oleh masyarakat. Semoga di tahun-tahun mendatang kami bisa menyediakan lebih banyak lagi,” ujarnya.
Luay menjelaskan, Yasmi Peduli dengan tagline, “Berbakti untuk Negeri, Mewujudkan Mimpi” adalah sebuah komunitas yang dibentuk khusus untuk kegiatan-kegiatan sosial.
“Target kami, Yasmi Peduli terus bisa berkembang hingga mampu memberikan beasiswa kuliah S1 untuk anak-anak berprestasi, tapi kurang beruntung secara ekonomi. Tentu ini butuh dukungan dari semua pihak,” harapnya.
“Doakan kami semoga bisa terus eksis di banyak kegiatan-kegiatan sosial lainnya,” timpalnya.
Sementara itu, perwakilan Dhin Aju berharap kegiatan bagi-bagi buka puasa ini memberikan manfaat bagi masyarakat.
“Semoga kolaborasi Pondok Pesantren Miftahul Ihsan melalui Yasmi Peduli dengan Dhin Aju ini berdampak positif untuk masyarakat,” ucapnya.
Masyarakat penerima makanan mengaku sangat senang. Mereka mendoakan Yasmi Peduli dan Pondok Pesantren Miftahul Ihsan Sumenep semakin maju.
“Terima kasih Yasmi Peduli dan Miftahul Ihsan. Semoga terus maju dan selalu berbuat baik untuk sesama,” kata Halimah, warga Kolor, Sumenep.
Ia berharap kegiatan serupa terus berlanjut. “Semoga terus ada di tahun-tahun berikutnya,” pungkasnya.